Koordinasi Antisipasi Darurat Pangan: Maksimalkan Akselerasi Pompanisasi dan PAT Padi Gogo
Dalam rangka percepatan realisasi program pompanisasi lahan tadah hujan dan tanaman padi gogo tumpangsisip di kebun sawit/kelapa/tanaman perkebunan lainnya. BSIP Ruminansia Besar menghadiri Rapat koordinasi antisipasi darurat pangan di Four Point Surabaya pada tangaal 16 April 2024.
Direktur Jenderal (Dirjen) Perkebunan, Andi Nur Alam Syah dalam sambutannya mengatakan, Ditjenbun terus berupaya membuat terobosan demi mengoptimalkan lahan perkebunan. Hal ini merupakan upaya dan strategi dalam menghadapi darurat pangan nasional, sesuai arahan Menteri Pertanian, selain tanam tanaman padi, Kementan juga memiliki program optimalisasi lahan dan pompanisasi, yang saat ini terus dioptimalisasi pengerjaannya. Ketiga kegiatan ini merupakan solusi cepat yang harus dilakukan bersama. Mengingat urgent-nya dalam mengatasi darurat pangan, maka harus segera direalisasi.
Sebagai informasi, demi mensukseskan program ini, diberikan kesempatan untuk mengusulkan CPCL tumpang sari padi gogo pada lahan perkebunan selain tanaman kelapa, agar target penanaman padi gogo dapat tercapai sesuai dengan Petunjuk Operasional (Jukop) atau Surat Edaran (SE) Direktur Benih Tanaman Pangan.