Koordinasi Optimalisasi Pompa dan Penambahan Areal Tanam (PAT) di Jawa Timur
Surabaya, 12 Agustus 2024 — Kepala LPSI Ruminasia Besar beserta tim menghadiri Rapat Koordinasi Optimalisasi Pompa dan Penambahan Areal Tanam (PAT) yang diselenggarakan di Provinsi Jawa Timur. Acara ini berlangsung di Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Jawa Timur, dengan Kepala Dinas Pertanian Provinsi Jawa Timur sebagai tuan rumah.
Rapat ini dihadiri oleh Satuan Tugas Antisipasi Darurat Pangan Provinsi Jawa Timur, Kepala Dinas Pertanian Provinsi, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten/Kota, Pejabat PJ Kabupaten, serta perwakilan Kodim se-Jawa Timur. Dalam pertemuan ini, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten/Kota melaporkan realisasi pemasangan pompa serta rencana pemasangan pompa yang dibahas secara rinci.
Kegiatan ini dipimpin oleh Andi Nur Alam Syah, S.T.P., M.T., selaku Direktur Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian Kementerian Pertanian, yang didampingi oleh Kurniawan Affandi, S.I.K., M.M., Inspektur Investigasi Inspektorat Jenderal Kementerian Pertanian. Dalam kesempatan tersebut, Andi Nur Alam Syah menekankan pentingnya percepatan pemasangan dan penggunaan pompa di lapangan. Ia juga mengungkapkan bahwa laporan luas tambah tanam (LTT) saat ini masih berada di bawah 50%, sementara realisasi pemasangan pompa hingga saat ini telah mencapai 3.905 unit, dengan refocusing sebanyak 747 unit. Rapat koordinasi ini diharapkan dapat meningkatkan sinergi antarinstansi dan memastikan bahwa program penambahan areal tanam serta optimalisasi pompa dapat berjalan sesuai dengan target yang telah ditetapkan.