Lomba Mewarnai dan Balap Kelereng Tingkat TK untuk Meriahkan HUT ke-79 RI
Pasuruan, 2 Agustus 2024- LPSI Ruminansia Besar mengadakan kegiatan lomba mewarnai dan balap kelereng tingkat TK dalam rangka memeriahkan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia. Kegiatan ini diikuti oleh TK/RA di Kecamatan Grati, yaitu RA El Mawaddah, TK DWP III Ranuklindungan, RA Al Hidayah Ranuklindungan, dan TK Dharma Wanita Lolit Sapo. Acara yang diselenggarakan dengan tujuan untuk mengembangkan minat dan bakat anak-anak sejak dini. Lomba mewarnai dan balap kelereng menjadi ajang bagi anak-anak untuk menunjukkan kreativitas dan keterampilan mereka sejak dini.
Ketua Dharma Wanita Persatuan, Ibu Desty Dicky M. Dikman, mengucapkan terima kasih kepada LPSI Ruminansia Besar yang telah memberikan fasilitas untuk kegiatan ini. "Kami sangat berterima kasih kepada LPSI Ruminansia Besar atas dukungan fasilitasnya, sehingga minat dan bakat anak-anak dapat dikembangkan.
Dalam peringatan HUT 17 Agustus, kami berharap momen-momen seperti ini tidak hanya dirayakan saat perayaan kemerdekaan, tetapi juga pada Hari Nasional lainnya. Hal ini penting untuk menumbuhkan cinta tanah air dan merangsang perkembangan otak anak-anak," ujar Ibu Desty Dicky M. Dikman. Diharapkan kegiatan seperti ini dapat menjadi stimulus positif bagi perkembangan anak-anak dan memperkuat rasa kebersamaan serta cinta tanah air sejak usia dini.