Peran Penting Literasi dalam Mendukung Pertanian Indonesia
Buku adalah jendela ilmu pengetahuan dan informasi. Perpustakaan dan Literasi Pertanian menjadi bagian penting dari Kementan untuk terus mendukung mewujudkan pertanian Indonesia yang maju, mandiri, dan modern dengan menyediakan literasi pertanian. Pustakawan merupakan bagian penting dari perpustakaan yang diharapkan mempunyai motivasi untuk terus menulis, sehingga hasil karyanya dapat disajikan di Jurnal Pustaka demikian disampaikan kepala Pusat Perpustakaan dan LIterasi Pertanian Muchlis, SE, M.Si dalam pembukaan kegiatan pendampingan penulisan jurnal perpustakaan pertanian.
Kegiatan pendampingan dilaksanakan selama dua hari dengan menghadirkan narasumber yang berkompeten. Diharapkan nantinya para pustakawan mempunyai semangat dan motivasi yang kuat dalam menulis karya dan menyebarkan informasi tentang pertanian Indonesia.