
Tim BSIP Ruminansia Besar Mengikuti Kegiatan Sosialisasi Penggunaan CMS dan Transaksi Cashless
Malang, 27 Februari 2024 Tim BSIP Ruminansia Besar mengikuti kegiatan sosialisasi yang diselenggarakan oleh Biro Keuangan dan Barang Milik Negara (BBMN) bekerja sama dengan Bank Rakyat Indonesia (BRI). Kegiatan ini dilaksanakan sebagai tindak lanjut atas rekomendasi dari Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK-RI) serta himbauan dari Kementerian Keuangan terkait percepatan penggunaan transaksi secara cashless. Kegiatan ini dilaksanakan di Ruang Rapat BSIP Provinsi Jawa Timur, Malang, acara sosialisasi ini bertujuan untuk memperkenalkan penggunaan Cash Management System (CMS) pada rekening Virtual, serta transaksi menggunakan Kartu Kredit Indonesia (KKI) dan Kartu Kredit Pemerintah (KKP).
Acara sosialisasi ini diisi dengan pemaparan materi mengenai Sosialisasi PMK 183 Tahun 2019 Tim Biro Keuangan dan tentang Pengelolaan Rekening BMN milik Kementerian / Lembaga , Sosialisasi KKI , KKP dan Implementasi Pemanfaatan CMS pada Rekening Virtual Bendahara Pengeluaran dan penggunaan Cashless ), Sosialisasi KKI , KKP dan Implementasi Pemanfaatan CMS pada Rekening Virtual Bendahara Pengeluaran dan penggunaan Cashless ), Evaluasi Pelaksanaan pemanfaatan KKI , KKP dan CMS Satker lingkup Kementerian Pertanian. Narasumber berasal dari Tim BRI Pusat, Tim Biro Keuangan dan BMN
Kegiatan ini merupakan langkah nyata dalam mendukung modernisasi dan efisiensi dalam pengelolaan keuangan, sekaligus menjaga akuntabilitas dan transparansi dalam setiap transaksi yang dilakukan oleh BSIP Ruminansia Besar.